Pengurus dan BP KSU Sejahtera Periode 2012-2016 Pamitan

GADINGAN (08/02/2016) – Pergantian atau penyegaran pengurus merupakan sesuatu yang lazim dan biasa terjadi  di organisasi atau lembaga apapun di muka bumi ini, termasuk kegiatan malam ini yaitu pergantian pengurus dan badan pengawas KSU Sejahtera Gadingan Wates.

Hal demikian dikatakan Bp. Nurhadi, SE mengawali sambutannya pada acara Rapat Anggota KSU Sejahtera Gadingan, bertempat di rumah Bp. Drs. Tugimin, Mingggu malam (07/02) yang dihadiri 41 anggota dari 65 anggota.

Selanjutnya Bp. Nurhadi, SE melaporkan kondisi keuangan dan administrasi hingga tahun buku 2015, sementara yang bulan Januari hingga (07/02/2016) masih dalam proses penyelesaian, hal ini dikarenakan teknis administrasi saja.

Sedangkan untuk rencana kerja tahun 2016 yang sudah diputuskan pada RAT bulan Januari lalu agar tetap dijalankan, namun karena adanya perubahan acara kegiatan khususnya pada pemilihan pengurus dan badan pengawas periode 2016 s/d. ahir 2019 maka kegiatan ini sudah sewajarnya menjadi beban koperasi, hal ini terkait biaya rapat. Untuk itu Bp. Nurhadi, SE mohon persetujuan anggota untuk mengeluarkan dana/biaya untuk anggota yang hadir dan biaya konsumsi. Secara aklamasi seluruh anggota menyetujui hal tersebut.

Dijelaskan, bahwa kepengurusan periode yang lama sudah berakhir saat ini, untuk itu ia atas nama pengurus, pengelola dan badan pengawas menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh angggota untuk mengelola koperasi ini dan mohon pamit dari kepengurusan yang lama. Dalam memimpin koperasi ini tentu masih ada hal-hal yang kurang sempurna, untuk itu ia mohon maaf atas kekurangan tersebut. Namun berdasarkan Anggran Dasar menyatakan bahwa pengurus lama masih bisa dipilih kembali, maka semua ini kami serahkan sepenuhnya pada keputusan anggota.

Mengakhiri sambutannya Bp. Nurhadi, SE mengatakan siapapun nanti yang memimpin koperasi ini, ia berharap bisa lebih baik lagi dan berguna bagi anggota serta dapat mensejahterakan anggota. Untuk jalannya pemilihan pengurus dan badan pengawas, ia menugaskan Ketua Harian Bp. Budi Rahardjo, SE untuk memandu dan menjelaskan secara detail kepada anggota. (br)



HUMAS G4   
Labels:

Posting Komentar

[facebook][blogger][disqus]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Gambar tema oleh simonox. Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget